Peningkatan Bandwidth Internet UIN Antasari Banjarmasin
Dalam upaya untuk terus meningkatkan kualitas proses belajar mengajar, tim Unit Teknologi Informasi dan Pangkalan Data (UTIPD) UIN Antasari Banjarmasin, bekerja sama dengan PT. Telkom, Tbk. melakukan penyesuaian perangkat pendukung internet dalam distribusi bandwidth tahun 2024, hal ini sejalan dengan program UTIPD untuk tahun 2024 yaitu peningkatan bandwidth internet dari 500 Mbps menjadi 1.2 Gbps.
Kepala UTIPD, Rahman Helmi,S.Ag., MSI. mengatakan dengan peningkatan bandwidth internet untuk tahun 2024 menjadi total 1.2 Gbps diharapkan semakin memberikan manfaat, terutama dalam menghadapi tuntutan teknologi yang semakin meningkat serta pembelajaran menggunakan media digital, Dengan adanya infrastruktur internet yang memadai, kampus UIN Antasari berkomitmen untuk memberikan lingkungan belajar yang lebih nyaman dengan berbasis teknologi
Dengan langkah ini, mahasiswa dan civitas akademika dapat memanfaatkan teknologi secara penuh dalam proses pembelajaran dan pekerjaan. Peningkatan kapasitas bandwidth internet ini diharapkan dapat meningkatkan aksesibilitas internet yang lebih cepat serta  menciptakan lingkungan belajar yang lebih dinamis dan terkoneksi.